Mie ayam adalah makanan khas Indonesia yang sudah melegenda dan tersebar di seluruh wilayah Nusantara yang terbuat dari paduan rempah - rempah hasil dari produksi pertanian Nasional hingga kelezatanya tidak perlu di pertanyakan lagi.
Pada kersempatan kali ini saya akan berbagi resep dengan anda, agar anda bisa menikmati mie ayam sepesial buatan anda sendiri, mari kita mulai.
Resep
mie ayam yang paling sedap bisa anda coba pelajarin dan langsung coba praktekin
dirumah. Makanan yang merakyat yang sangat mudah di temukan bahkan di semua
daerah sudah terdapat jajanan ini. Biasanya juga di pinggiran jalan banyak
sekali pedagang yang menjualnya dengan berbagai kreasi bikinan khas tersendiri
mulai dari penyajian serta bumbu kuahnya.
Salah satu masakan membuat mie ayam
yang paling terkenal berasal dari bangka. Mari kita sama-sama kita ulas saja
pembuatannya yang satu ini setelah sebelumnya membahas tentang Nasi Goreng beberapa waktu
lalu. Cara membuat mie ayam sendiri sebenarnya sangatlah mudah asalkan di
lakukan dengan sungguh-sungguh dengan teliti membaca resep ini kalian pasti
bisa membuatnya, yang penting sediakan bahan yang diperlukan untuk membuatnya
terlebih dahulu dan setelah itu simak terus artikel saya ini ya.
Rasa dari mie ayam spesial ini begitu lezat
menggugah selera. Kuahnya yang lezat ditambah dengan gurihnya siritan ayam
bakal menjadikan sajian mie ayam yang begitu menggoda. Berikut ini ulasan dari
pembuatan mie ayam yang bisa kalian lakukan di rumah masing-masing.
Bahan yang diperlukan
- 1/2 kg mie basah
- 3 sdm kecap manis
- daun caisin / daun sawi
- penyedap rasa 2 sdm kecap
ingris
- 2 btg daun bawang, iris
- 100ml minyak ayam
- 300 gram daging ayam, rebus dan
potong kotak
- bawang goreng secukupnya
- 100ml kecap asin
Bumbu yang dihaluskan
- 1 sendok teh Ketumbar
- 3 cm Jahe
- 4 siung bawang putih
- 3 cm Kunyit
- 4 buah bawang merah
- 4 butir Kemiri
Bahan kaldu
- 2 liter air
- 1/2 kg Tulang ayam
- 1 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh lada bubuk
Membuat kaldu dengan cara merebus air hingga
mendidih, masukkan tulang ayam. Rebus dengan api kecil hingga kaldu beraroma
harum. Tambahkan garam secukupnya dan lada bubuk.
Cara membuat mie ayam enak
- Tumis bumbu halus hingga harum,
masukkan daging ayam. Tumis hingga bumbu menyerap keseluruh daging ayam.
- Tambahkan penyedap rasa, tumis
sebentar lalu angkat dan sisihkan.
- Masukkan 2 sendok makan minyak
ayam ke kedalam mangkok dan 1/4 sendok teh penyedap rasa.
- Rebus mie basah dengan daun
caisin/sawi yang telah dirajang hingga matang, angkat dan letakkan dalam
mangkuk bersisi bumbu.
- Masukkan daging ayam 2 sendok
makan dan taburkan daun bawang yang sudah dijarang serta bawang goreng.
- Mie ayam siap disajikan
Untuk pelengkap Resep Membuat Mie Ayam
Special anda bisa menambahkan pangsit goreng, bakso atau sosis bila suka.
Tambahan juga sambal rawit, kecap, dan saos sambal atau saos mie ayam jika
suka. Melihat dari proses pembuatan diatas memang proses yang agak berbelit
namun hasil yang dibuat memang bisa menjadi mie ayam paling tersedap.
TERIMAKASIH
0 komentar:
Posting Komentar